Launching Team Dan Jersey Persipa Mantapkan Kompetisi Liga

Pati, Ditandai dengan Launching Team dan Jersey Persipa Pati di Lapangan Sepak Bola Joyokusumo memberikan angin segar dan motivasi para pemain, pengurus dan pendukung mania Persipa (jumat, 24/3/2018).

Dukungan dari beberapa pihak dalam mensuports Persipa Pati dalam berbagai pertandingan sepak bola Kompetisi Liga 3 Jateng tahun 2018 akan mampu memberikan semangat bagi para pemainnya. Dukungan berbagai sponsor diantarnya Safin Hotel, BRI, Bank Jateng, Dua Kelinsi, Garuda Food, Dua Putra Utama Makmur, News Star Cineplek dan Klieispor Patifosi Laskar saridin akan memacu dalam persaingan sepak bola di Kompetisi Liga 3 Jateng tahun 2018.

Laounching Team Dan Jersey Persipa dihadiri langsung Bupati Pati H. Haryanto, SH, MM, M.Si dan Wakil Bupati sekaligus Ketua Umum Persipa H. Saiful Arifin, SE pengurus dan ratusan pendukung mania Persipa Pati. Bupati Haryanto sangat mendukung keberadaan Persipa dalam mengikuti ajang sepak bola di Kopetisi Liga 3 tahun 2018. Semoga dengan dukungan semua masyarakat Pati dan Ketua Umum yang baru Saiful Arifin kejayaan Persipa Pati akan terbukti.
Ketua Umum H. Saiful Arifin selaku Ketua Umum Persipa Pati mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada semua pihak yang telah bersedia bergabung menjadi sponsor sehingga Persipa bangkit dan dapat mengikuti kompetisi Liga 3 tahun 2018. Dirinya juga sangat simpati dengan dukungan masyarakat Pati sehingga dalam kompetisi ini Persipa Pati mampu bersaing dan menang. Dukungan para mania Persipa Pati sangat berarti dalam memberikan semangat dan perjuangan para pemain bersaing di Kompetisi 3 Jateng tahun 2018.

Klub Sepak bola kebanggaan Wong Pati, Persipa akhirnya bisa berlaga di Kompetisi Liga 3 Jateng 2018. Hal ini terungkap setelah ditandatanganinya kontra antara pemain dan manajemen Persipa di Safin Hotel, Selasa, 13 Maret 2018. Diawali dengan ditandatangani kontrak Persipa Pati sebagai dukungan para pemain, maka persiapan menuju match day semakin dekat, latihan semakin intensif.

Hal ini sangat mendukung semangat para pemain Persipa Pati untuk maju dalam Liga 3 Jawa Tengah 2018 dan bersaing membawa nama harum kebanggaan Pati. Kita optimistis ke depan Persipa memiliki target baru menuju masa depan cerah setelah adanya perubahan, ujar Ketua Umum Persipa Pati Saiful Arifin. Mari kita tunjukkan sebagai supporter yang kompak, keren, cinta kebersihan dan kedamaian. Goes

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.