Pati, Berita10 – Wakil Kabupaten Pati di ajang Piala Soeratin U-15 2022 zona Jawa Tengah, Safin Pati FC memastikan satu tiket ke babak 16 Besar. Kepastian ini setelah tim asuhan pelatih Putut Widjanarko ini tampil sebagai juara grup J dengan mengukir dua kemenangan di fase penyisihan grup.
Pada laga keduanya di penyisihan grup di Stadion Citarum Semarang, Selasa (14/2/2023), Safin Pati FC U-15 menang 3-0 atas Indonesia Muda FA (Semarang) lewat gol Rafa (2 gol) dan Andhika.
Sebelumnya, kemenangan pertama dicatat dari laga lawan wakil Salatiga, SSB Dewa Ruci pada Kamis (9/2/2023) pekan lalu. Gol-gol kemenangan 2-0 kala itu dilesakkan oleh Rasyid dan Jefri.
“Syukur alhamdulillah anak-anak bisa menunjukkan fighting spirit yang tinggi, kerja keras dan disiplin menjalankan apa yang jadi game plan di laga pertama dan kedua sehingga kita bisa mengamankan dua kemenangan di fase grup,” ujar pelatih Safin Pati FC U-15, Putut Widjanarko, Selasa malam, 14 Februari 2023.
Meski mampu mencatat dua kemenangan, mantan pemain Persebaya Surabaya dan timnas Indonesia itu mengakui masih ada beberapa catatan yang jadi evaluasi. “Di fase 16 Besar nanti, tentu akan semakin ketat dan harus kerja lebih keras lagi. Sebagai satu-satunya wakil Kabupaten Pati, kita ingin memberikan hasil terbaik untuk mengharumkan nama Pati,” jelas Putut Widjanarko lagi.
Sesuai jadwal, tim akan bertanding di fase 16 Besar di Stadion Citarum Semarang pada Senin (20/2/2023) pekan depan melawan tim Hizbul Wathan dari Banjarnegara.
Sementara itu, tim Safin Pati Sports School kelahiran tahun 2010 sudah siap tempur di ajang Tays Bakers Barati Cup 2023 Road to Gothia Cup Sweden. Turnamen yang diikuti tim dari dalam dan luar negeri ini akan digelar pada Kamis hingga sabtu (16-18/2/2023) di traning ground Bali United FC yang berlokasi di Pantai Purnama Gianyar.
Hasil drawing menempatkan SPSS di Grup B bersama Satria Cipta FC, Raga Negeri FA dan Talenta Soccer. “Ini akan menjadi pengalaman berharga untuk siswa Safin Pati Sports School berlaga di ajang yang diikuti akademi-akademi terpilih dari berbagai penjuru Indonesia juga ada peserta dari luar negeri. Mudah-mudahan anak-anak terus menikmati proses yang ada juga disiplin menjalankan instruksi pelatih untuk tiap laga yang dijalani nanti,” kata Direktur Teknik SPSS, Eduard Tjong yang ikut mendampingi tim di Bali.
Sebagai informasi, tim SPSS KU 2010 ini sebelumnya berhasil tampil sebagai juara di ajang Festival Nasional NYXS BLISPI Cup U-12 2022 yang digelar di Sentul, Bogor pada November 2022 lalu. Tim