Bimtek Pengawasan Pilgub Dikemas Dengan Wisata Budaya

Pati, Bimbingan Teknis Pengawasan Tahapan Pilgub Jateng 2018 yang dilakukan jajaran Panwascam Kecamatan Pati bersama PPL terasa lain untuk kali ini. Perpaduan antara tugas pengawasan yang dikemas dengan wisata budaya memberikan nuansa lain. Dengan mengambil tempat di Pendopo Genuk Kemiri yang dikenal sebagai cikal bakal berdirinya Kabupaten Pati menjadi bukti terlaksananya agenda.

Bangunan Pendopo Kemiri peninggalan sejarah di Pati merupakan bangunan yang masih kokoh berdiri dengan berbagai ornamen ukiran unik dan menarik yang ditorehkan di kayu jati kuno. Bangunan tersebut sangat menarik dan masih asli sehingga memberikan rasa nyaman dan sejuk bagi anggota Panwascam dan PPL se Kecamatan Pati.

Kegiatan yang dikemas dengan kebersamaan memberikan motivasi dalam tugas pengawasan Pilgub atau menjelang Pemilu 2019 mendatang.

Rudi Widodo selaku PPL desa Plangitan menyambut baik dengan perpaduan yang dikemas antara bimtek dan wisata budaya. Pihaknya berharap kegiatan ini nanti bisa dikembangkan dengan bimtek di alam terbuka seperti di wisata jolong, gunung rowo, waduk seloromo dan lainnya. Dengan bimtek di luar ruangan tidak membuat jenuh, bahkan menambah semangat dan motivasi dalan tugas pengawasan.

Agus Prayitno mendukung giat tersebut sehingga tidak akan merasa bosan sekaligus berwisata bersama. Setidaknya satu kali dalam sebulan kegiatan ini perlu dilakukan dalam memacu dan memotivasi tahapan pengawasan Pilgub dan Pemilu. Gs

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.