Pati. Berita10 – Pelaksanaan uji publik calon perangkat desa di Desa Kutoharjo , Kecamatan Pati, Kabupaten Pati, menunjukkan upaya transparansi dalam proses seleksi perangkat desa. Jumat, 18/10/2024. Uji publik ini melibatkan masyarakat setempat untuk memberikan penilaian atau masukan terhadap calon perangkat desa yang akan dipilih.
Tahapan ini penting untuk memastikan bahwa calon perangkat desa yang terpilih memiliki integritas dan kompetensi yang sesuai dengan kebutuhan desa. Ada 2 formasi lowongan perangkat desa di Kutoharjo yaitu Kepala Dusun dan Kepala Urusan Perencanaan.
Setelah dibuka lowongan perangkat, semula ada 10 pelamar yang berminat untuk mengisi kekosongan 2 formasi perangkat desa tersebut. Namun satu orang mengundurkan diri karena sedang sakit dari formasi Kepala Urusan Perencanaan sehingga menjadi 5 orang peserta.
Camat Pati Didik Rudiartono kepada media mengatakan, “Hari ini kami tim Kecamatan Pati melakukan pengawasan uji publik pengisian perangkat desa di Kutoharjo. Ada 9 pelamar calon perangkat desa untuk mengisi 2 formasi lowongan sesuai yang diumumkan oleh Panitia. Selanjutnya, pelamar calon perangkat desa diteliti berkasnya akan dinilai sesuai jasa pengabdian dan diumumkan siapa yang masuk kandidat mengisi 2 formasi lowongan perangkat desa dengan memiliki nilai tertinggi,”..
Ketua Panitia Pengisian Perangkat Desa Kutoharjo Reni Puji Astuti menambahkan,”Alhamdulillah uji publik calon perangkat desa selesai dilakukan secara terbuka dan masing-masing pelamar sudah mendapat nilai sesuai jasa pengabdian. Hasil uji publik ini akan segera kami umumkan,”katanya singkat. Gos/Red