SRIKANDI GERINDRA PATI BERBAUR BERSAMA RAKYAT SAKSIKAN PERTANDINGAN SEPAK BOLA

Pati Berita10 – Anggota DPRD Kabupaten Pati Yeti Kristianti, SM,MM yang merupakan politisi partai Gerindra didampingi sejumlah tim pendukungnya hadir langsung untuk menyaksikan pertandingan persahabatan antara PS Trangkil dan PS Waria di lapangan sepak bola desa setempat. Dengan berbaur dengan masyarakat desa Trangkil, srikandi partai Gerindra ini menikmati hiburan yang ditampilkan kedua kesebelasan. (Minggu, 21/08/22)

Ratusan warga yang hadir menyaksikan pertandingan yang dikemas dengan kelucuan ini mampu memberikan hiburan yang sangat menarik bagi semua yang hadir. Sengaja dalam pertandingan ini PS Waria memberikan permainan yang lucu dan kocak sehingga ratusan penonton yang datang merasa terhibur.

Yeti Kristianti yang duduk lesehan berbaur dengan penonton lainnya mengatakan jika acara yang dikemas kali ini sekedar untuk memberikan hiburan segar bagi masyarakat. Pertandingan antara kedua kesebelasan sangat menarik dan lucu sehingga masyarakat merasa senang. Dirinya sengaja hadir langsung berbaur dengan masyarakat untuk mmberikan dukungan atas terlaksanya pertandingan yang menonjolkan kelucuan, katanya

Dirinya menambahkan jika kegiatan ini perlu didukung karena bisa memberikan suatu hiburan yang menarik bagi masyarakat. Yeti yang murah senyum dan akarb kepada siapa saja mendapat simpati masyarakat yang hadir di lapangan. Rakyat sangat apresiasi karena salah satu wanita anggota dewan Kabupaten Pati mau berbaur bersama dalam menyaksikan pertandingan persahabatan yang di gelar di desa Trangkil. Gs

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.