DI RUMAH PERJUANGAN INILAH NOTO SUBIYANTO TAMPUNG ASPIRASI

Pati, Berita10 – Noto Subiyanto salah satu anggota DPRD Kabupaten Pati partai PDIP menjadi salah satu wakil rakyat yang sangat peduli dengan persoalan yang ada.
Selain dengan rakyat, Noto juga akrab dengan semua kalangan termasuk lapisan masyarakat bawah.
Rumah Perjuangan yang berlokasi di desa Panjunan Pati menjadi salah satu rumah rakyat dalam menampung aspirasi dan permasalahan yang hangat. Di Rumah Perjuangan semua kader dan rakyat bisa mencurahkan ide dan gagasan serta persoalan yang bisa ditindak lanjuti.
Di Rumah Perjuangan Noto Subiyanto selalu terbuka untuk menampung aspirasi masyarakat dan kader partai.

Di Rumah Perjuangan terbuka lebar hingga 24 jam setiap harinya sehingga tidak pernah sepi akan aktivitas kader dan rakyat.
Di Rumah Perjuangan Panjunan Pati terasa nyaman dan santai karena dilengkapi dengan jaringan internet, televisi, sound audio, kipas angin, meja kursi, gazebo dan sarana pendukung lainnya.
Noto Subiyanto mengatakan bahwa di Rumah Perjuangan Panjunan Pati kader partai dan masyarakat bebas untuk datang dan mampir sembari memberikan masukan gagasan dan ide yang bermutu dalam kemajuan pembangunan bangsa dan negara.

Rumah Perjuangan Panjunan Pati didirikan sebagai wujud untuk menjalin kedekatan dirinya dengan masyarakat dan kader partai.
Komo salah satu kader partai sangat mendukung adanya Rumah Perjuangan yang digagas Noto Subiyanto di Panjunan Pati. Selain untuk menampung aspirasi rakyat dan kader di Rumah Perjuangan bisa memberikan jalinan kebersamaan dari semua kalangan. Gs

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.