
Pati, Berita10 – Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Pati sekaligus sebagai Ketua DPRD Kabupaten Pati Ali Badrudin menyampaikan bahwa partainya tidak hanya sebagai peserta pemilu lima tahunan saja. Melainkan bisa memberi manfaat dan mengayomi wong cilik atau masyarakat kecil yang ada di tanah air.
Karena itu dalam rangkaian ulang tahun kali ini sejumlah kegiatan difokuskan untuk berbagi. Mulai dari berbagi 48 tumpeng kepada panti asuhan, panti jompo, dan tukang becak, hingga kegiatan penanaman pohon yang ada di wilayah Pati Selatan.
Dalam acara HUT PDIP kali ini diperingati dengan khidmat oleh pengurus DPC PDI Perjuangan Kabupaten Pati. Hanya pengurus DPC, para ketua PAC, dan sejumlah anggota fraksi di DPRD Pati yang mengikuti secara langsung peringatan daring. Kader-kader yang lain mengikuti dari tempat masing-masing. Dari daftar absensi ada sekitar 800-an kader yang mengikuti seremoni daring tersebut.
“Instruksi dari pusat juga ada kegiatan tanam pohon. Rencananya di Pati kami akan tanam seribuan bibit pohon. Ada pohon sengon dan pohon buah seperti durian, matoa hingga kelapa. Nanti kami akan tanam di bantaran-bantaran sungai. Juga di tempat-tempat yang gersang, ungkap Ali Barudin.
Untuk kegiatan penanaman pohon direncanakan di lima lokasi diantara desa Pasuruan Kecamatan Kayen, desa Karangngawen Kecamatan Tambakromo. Selain itu pihaknya juga melakukan pembagian masker bagi masyarakat umum yang ada di Kabupaten Pati. Ali mengatakan bahwa kegiatan sebagai bentuk kepedulian dari partai PDI Perjuangan baik kepada kader dan lapisan masyarakat yang ada di Kabupaten Pati. Gs