PERAN SOSIAL LPPA PATI BERBAGI SESAMA DAMPAK COVID-19

Pati, LPPA (Lembaga Perlindungan Perempuan dan Anak) Kabupaten Pati dalam kondisi pandemi Covid-19 saat ini mempunyai kepedulian terhadap sesama. Organisasi yang bergerak dalam sosial kemasyarakatan khusus dalam perlindungan anak dan perempuan untuk kali melakukan gerakan peduli dengan memberikan bingkisan bantuan kepada sesama baik’ masyarakat terdampak, anak yatim-piatu dan anak berkebutuhan khusus.
Ketua LPPA Kabupaten Pati Nuringtyas Sesulihati, S.Pd, M.Pd mengatakan jika gerakan peduli itu sebagai wujud untuk memberikan dukungan dan dorongan kepada masyarakat yang membutuhkan bantuan dalam pandemi Covid-19 di Kabupaten Pati.
Harapannya bantuan sosial yang diberikan dapat meringankan beban sebagian masyarakat yang terdampak. Pihaknya menambahkan jika kegiatan tersebut menjadi agenda rutin yang dilakukan oleh anggota LPPA Kabupaten Pati.
Untuk tahap ini bantuan peduli untuk Pati diberikan bertahap kepada anak yatim dan anak berkebutuhan khusus dilanjukan kepada masyarakat yang berdampak langsung terhadap Covid-19 di Kabupaten Pati.
Utuh Nugroho, SH, MH selaku advokasi LPPA Kabupaten Pati sangat mendukung kegiatan peduli sosial yang dilakukan anggota LPPA Kabupaten Pati sebagai wujud dalam meringankan beban masyarakat yang terdampak. Semoga bisa bermanfaat dan berguna untuk membantu warga yang membutuhkan. Goes

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.