WARTAWAN PATI IKUT TERLIBAT PENGAWAS TPS PEMILU 2019

WARTAWAN PATI IKUT TERLIBAT PENGAWAS TPS PEMILU 2019

Pati, Sejumlah awak media yang bertugas liputan di wilayah Kabupaten Pati Jateng terlibat sebagai Pengawas TPS di Pemilu 2019. Mereka akan ditempatkan di sejumlah TPS di wilayah Pati sesuai lokasi terdekat tempat tinggalnya. Selama kurun waktu satu bulan sejak pelantikan hingga tujuh hari usai hari H pencobolan tanggal 7 April 2019.
Sejumlah jurnalis yang tergabung di media online, tabloid dan cetak akan terlibat langsung dalam pengawasan selama Pemilu 2019 dengan memenuhi syarat yang mutlak baik ijasah, KTP, Foto, Surat Pernyataan bermaterai dan Surat Lamaran sebagai Pengawas TPS.
Didik Andoyo salah satu jurnalis dari media Penyebar Semangat merasa tertantang ikut terlibat langsung sebagai Pengawas TPS di Kecamatan Pati. Dengan menjadi Pengawas TPS membuktikan jati diri bahwa seorang wartawan bukan hanya meliput berita namun mampu menjadi sebagai Pengawas TPS dalam mensukseskan Pemilu 2019.
Adapun Sutik Wahyu dari media tabloid Reportase akan melakukan tugas pengawasan dengan benar sesuai UU No.7 tahun 2017 tentang Pemilu. Akan menjaga integritas dan netralitas sebagai Pengawas TPS di Pati.
Setiya salah satu koordinator mengatakan jika untuk wilayah Kecamatan Pati ada sekitar 18 jurnalis yang dilibatkan sebagai Pengawas TPS yang tersebar di 5 kelurahan dan 24 desa. Pihaknya sangat apresiasi sejumlah awak media yang antusias menjadi Pengawas TPS. Mereka akan bertugas bersama Pengawas TPS lain sebanyak 335 orang untuk wilayah Kecamatan Pati. Goes

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.