NOTO SUBIYANTO MINTA DPU PATI ANTISIPASI POHON TUMBANG

Hasil gambar untuk foto noto subiyanto dewan pati

Pati, Anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPRD) Kabupaten Pati partai PDIP Noto Subiyanto minta kepada Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruangan (DPUPR) Kabupaten Pati agar menebang pohon yang rawan tumbang dipingir jalan. Selain membahayakan pengguna jalan pohon tersebut rawan roboh jika terkena angin dan hujan deras.

“Kepada dinas terkait agar bertindak apabila ada laporan mengenai pohon yang rawan tumbang,” Jelas Noto Subiyanto di sela sela kegiatan rutinnya.

Ia menjelaskan, pohon yang rapuh atau rawan tumbang sangat membahayakan masyarakat terutama saat musim hujan dan angin kencang.

“Kalau pohon tumbang di jalan kan sangat berbahaya, bisa-bisa nanti ada korban gara-gara itu. Harusnya diantisipasi sebelum ada korban,”jelasnya.

Noto juga mengimbau kepada masyarakat khususnya pengguna jalan untuk tidak berteduh di bawah pohon saat hujan maupun angin kencang. Pihaknya selalu meminta masyarakat untuk berhati-hati di musim saat ini yang tidak memnentu. Terkadang siang panas namun menjelang malam hujan datang. Terutama bagi pengguna jalan supaya tidak keluar rumah jika kondisi tidak memungkinkan. Karena sangat berbahaya bagi dirinya dan orang lain. Gs

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.