Pati, Sejumlah kafilah yang akan mengikuti MTQ Pelajar Tingkat Provinsi Jawa Tengah diprediksi bakal mendokrak pamor dan prestasi Kabupaten Pati. “Diantara utusan yang dikirim, ada tiga kafilah putra yang pernah berhasil meraih juara di tingkat nasional. Mereka inilah yang kami prediksi dapat menyumbangkan prestasi dengan meraih juara pertama di tingkat provinsi”, tutur Bupati Pati Haryanto, hari ini di Pringgitan Pendopo Kabupaten Pati, saat menyampaikan arahan pada para kafilah Pati yang akan berlaga pada MTQ Pelajar tingkat provinsi Jawa Tengah di kota Kebumen pada 12-15 November mendatang.
Lebih lanjut, Haryanto menyampaikan rasa optimisnya mengingat akhir-akhir ini Kabupaten Pati banyak mendapatkan keberuntungan dalam sejumlah kompetisi di tingkat provinsi. “Kalau kemarin di bidang olahraga kita melampaui target, kali ini di MTQ pun saya optimis para kafilah Pati bisa meraih juara. Saya selalu mendoakan semoga mendapatkan hasil maksimal dan bisa menjadi yang terbaik”, imbuhnya.
Muslih, salah satu pembina kafilah Pati pun mengamini yang disampaikan Bupati. “Mohon doanya, ada 16 kafilah dari tingkat SD/MI hingga SMA/MA yang akan mewakili Pati, terdiri dari 8 kafilah putra dan 8 kafilah putri. Mereka akan bertanding di semua cabang mulai dari tartil hingga tahfidz”, terang Muslih dalam laporannya.
Sebelum berlaga di Kebumen, Sabtu hingga Minggu ini, para kafilah akan terlebih dahulu dikarantina selama dua hari di pondok Nurul Furqon guna mengetahui sejauh mana kualitas para kafilah yang akan maju ke tingkat provinsi.
“Semoga dengan karantina selama dua hari ini, dapat menambah atau meningkatkan kualitas mereka sehingga mendapatkan hasil yang maksimal di ajang tersebut”, tutupnya. Hms/Gs