PEMKAB PATI DUKUNG PROGRAM INOVASI DAN BURSA INOVASI DESA

Pati, Kegiatan Program Inovasi Desa dan Bursa Inovasi Desa tahun 2018 berlangsung di Kabupaten Pati Jateng dengan melibatkan sejumlah produk inovatif masyarakat pedesaan. Perwakilan produk unggulan yang mewakili masing masing desa dari 21 Kecamatan se Kabupaten Pati tampil dalam Bursa Inovasi Desa di Komplek Alun Alun Pati ( selasa, 30/10/18 ). Sebelumnya kegiatan tersebut diawali di Pendopo Kabupaten Pati dengan jumlah peserta 1.400 dari Forkompinda, tim inovasi, pelaku inovasi, perwakilan desa, BPD, Kepala Desa dan institusi lain.
Kepala Dispermades Pati Mochtar dalam laporannya bahwa
dasar dari penyelenggaraan ini sesuai regulasi Kementerian Desa Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi ( Kemendes PDT ). Demikian pula dengan dasar
Surat Keputusan Bupati Pati tentang pembentukan tim inovasi tingkat Kabupaten.
Maksud tujuannya diadakan giat tersebut menuntut adanya strategi pembangunan desa menjadi tantangan potensi desa dalam pemanfaatan dana desa.
Tujuan yang didapat memberikan informasi terkait Program Inovasi Desa ( PID ) dengan sosialisasi kepada masyarakat desa yang memiliki tujuan menjaring pemerintah desa dalam sumber dana dan kegiatan nyata.
Sebelumnya dilakukan acara pleno dan bimbingan teknis yang diikuti anggota tingkat kecamatan.
Bursa Inovasi Desa dibagi tiga yang menyangkut
Pembangunan intrastruktur desa, perekonomian desa dan pilihan inovasi desa.
Adapun tema yang diambil memberi investasi desa dalam pembanguna.
Bursa Inovasi Desa yang berlangsung di Pati didanai dari anggaran Kementetian Desa Pembangunan Daerah Tertinggal dan Trasmugrasi (kemendesPDT).
Program inovasi desa bukan sebagai pameran namun program inovasi desa ini
memberi manfaat luas dalam ekonomi budaya dan perubahan desa. Salah satu buktinya berupa terwujudnya
Pasar Senja, guruhnya ikan sepat, telur bakar, wisata alam Gua Wareh, eksotis hutan pinus, pupuk cair, bubur sehat, makanan ringan rengginang, kopi jambu tebok, Sdm posyandu, senam kreatifitas.
Pemkab Pati dalam hal ini Bupati H.Haryanto dan Wabup H.Safin sangat mendukung Inovasi Desa yang bisa meningkatkan ekonomi pemberdayaan dan persaingan desa dalam wira usaha. Dengan produk yang menjanjikan dengan kreasi yang inovatif dapat memberi peningkatan perekonomian dan pembangunan desa. Goes

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.