Pati, Jajaran Forkompinda Pati menyambut kedatangan rombongan Mudik Gratis Angkutan Lebaran Tahun 2018 yang didukung Pemkab Pati. ( senin, 11/6/18).
Rombongan Mudik Gratis datang tiba di Terminal Kembangjoyo Pati senin dini hari pukul 00.45 wib dengan bus penjemput dari Pati. Diantaranya PO. Subur Jaya 8 bus (405 penumpang) dan PO. Trans 2 bus bantuan Kementrian (106 penumpang).
Datang langsung untuk menyambut kedatangan Mudik Gratis Bupati Pati H.Haryanto, SH MM M.Si, Wabup Pati H.Saiful Arifin SE, Kapolres Pati AKBP Uri Nartanti SIK, Dandim 0718 Letkol Arm.Arief Darmawan S.Sos dan Kabid Lalu Lintas Dishub Pati Agus Sunarko.
Bupati Pati dalam sambutannya mengucapkan selamat datang kepada para pemudik Pati dari Jakarta dan sengaja kami jemput untuk memastikan para pemudik selamat sampai tujuan.
Mudik gratis ini di prakarsai oleh Pemerintah Kabupaten Pati dan mendapat pengamanan oleh Polres Pati dan Kodim 0718/Pati.
Manfaatkan mudik ini dengan baik jangan digunakan untuk kegiatan yg tidak bermanfaat. Hasil kerja dipakai untuk mentambung dan silaturahmi dg saudara yg ditinggal selama setahun.
Terima kasih kepada pihak yg telah membantu kegiatan mudik ini terutama Dishub, Polres Pati, Kodim Pati dan juga Satpol PP, kata Bupati
Perwakilan dari pemudik dengan nama KAAP ( Kesatuan Anak Anak Pati ) pada intinya mengucapkan banyak terima kasih Kepada Jajaran Forkompinda Dan Keamanan Dari TNI Dan Polri Antara lain
Kami mewakili seluruh pemudik warga Pati mengucapkan banyak terima kasih atas penjemputan mudik gratis sehingga kami bisa mengurangi pengeluaran untuk mudik.
Bagi pemudik yang tidak dijemput keluarganya kemudian diantar ke tujuan oleh
Kendaraan Satpol PP dg pengawalan
Kendaraan Polres Pati Kodim 0718 Pati. Gs